Sukses Dunia Akhirat lewat Jalur Taqwa
Semua orang pasti menginginkan kesuksesan baik di dunia maupun di akhirat. Perlu diketahui bahwa sukses adalah ketika kita berhasil mendapatkan suatu hal yang mungkin kita sangat menginginkannya. Baik itu sukses karirnya, kaya raya, punya mobil mewah,rumah yang besar, dikelilingi oleh anak cucu yang baik dan sholeh tentu semua itu adalah hal yang di idam-idamkan bagi semua orang.
Ternyata bagi umat islam arti sukses ternyata sudah tertulis di dalam Al-Qur’an maupun Hadits. Seperti yang tertulis dalam Al- Qur’an Surat Ali Imran:185
Artinya : “tiap-tiap yang berjiwa pasti akan merasakan mati dan sesungguhnya pada hari kiamat sajalah disempurnakan pahalamu. Barangsiapa dijauhkan dari neraka dan dimasukkan ke dalam surga maka sungguh ia telah sukses, ia telah beruntung. Kehidupan dunia tidak lain hanyalah kesenangan yang memperdayakan.
Ternyata yang dimaksud dengan sukses dan beruntung adalah ketika seseorang bisa masuk ke dalam surganya Allah Subhanahu Wata’alaa. Dan kita harus mempercayai takdir. Karena semua takdir yang telah ditentukan oleh Allah itu baik. Kita tidak pernah tau keajaiban-keajaiban yang terdapat di dalamnya.
Lantas bagaimana cara terbaik agar kita dapat meraih kesuksesan di dunia dan di akhirat? Ada banyak hal yang bisa membuat kita menjadi orang yang sukses di dunia maupun di akhirat yaitu dengan cara bertaqwa kepada Allah SWT. Taqwa adalah menaati perintah Allah dan melaksanakannya dengan penuh keikhlasan dan menjauhi larangannya dengan penuh keyakinan. Dari taqwa tersebut ada beberapa hal atau cara untuk membuktikan ketaqwaan kita kepada Allah SWT. Antara lain yaitu:
A. Birrul Waalidain.
Berbakti kepada kedua orang tua merupakan salah satu bentuk ketaqwaan kita kepada Allah SWT. Mengapa demikian? Karena kedua orang tua kita adalah sosok yang sangat penting dan berpengaruh dalam hidup kita. Jika bukan karena mereka kita tidak akan pernah melihat dunia ini. Merekalah yang melahirkan,merawat dan membesarkan kita dengan tulus dan Ikhlas tanpa mengharap balasan apapun.
Itulah mengapa setiap anak diwajibkan untuk berbakti kepada kedua orangtua dan menghormati mereka. Dengan menghormati mereka maka kita akan mendapatkan restu dan doa dari mereka. Dengan restu merekalah kita akan mendapatkan barokah,keselamatan dan kebahagiaan baik di dunia maupun di akhirat kelak. Doa orang tua merupakan doa yang akan senantiasa di ijabah oleh Allah SWT. Saking keramatnya doa mereka baik doa baik maupun buruk yang terucap oleh mereka maka akan memberikan pengaruh besar terhadap anaknya. Seperti pada hadits :
Artinya :”Ridho Allah terletak pada ridho orangtua, dan murka Allah tergantung murka orangtua.”
Allah SWT sudah menjanjikan surga bagi anak-anak yang sholeh/sholehah dan berbakti kepada kedua orang tuanya dengan Surga. Allah juga telah menjamin kebahagiaan dan kesuksesan bagi anak sholeh yang berbakti kepada kedua orangtuanya. Hal itu tidak hanya didapatkan di akhirat saja, namun di dunia pun ia juga akan mendapatkannya.
Namun sebaliknya, bagi seorang anak durhaka dan pembangkang ia hanya akan mendapatkan kesengsaraan dan hidupnya hanya akan merasa tidak tenang setiap saat nya. Ia bukan hanya akan dilanda kekurangan saja, namun ia juga akan menjadi orang fakir di dunia maupun di akhirat. Meskipun anak tersebut adalah anak yang rajin beribadah,rajin puasa,gemar shodakoh baik terhadap orang lain dan dikenal sholeh sekalipun oleh orang lain, namun jika dia adalah seorang anak yang durhaka dan sering menyakiti hati orangtuanya maka Allah tidak akan pernah mengampuninya dan akan menimpakan musibah dan keburukan kepadanya di akhirat dia dapat, di dunia pun dia juga akan mendapatkannya. Seorang penjudi,peminum khamr,pezina mungkin hanya akan mendapatkan azabnya di akhirat saja,tapi bagi anak yang durhaka terhadap kedua orangtuanya dia akan mendapatkan azab tersebut di dunia dan akhirat.
Komentar
Posting Komentar